Sabtu, 12 Januari 2019

Investasi Mineral Dan Batu Bara 2019

Realisasi Investasi Mineral Dan Batu Bara periode tahun 2018 dinilai meleset dari target yang telah ditetapkan. Hal ini berdasarkan data dari Kementerian ESDM (energi dan sumber daya mineral) yang menunjukan bahwa semenjak awal bulan januari 2018 hingga akhir bulan Desember 2018 investasi pada sektor mineral dan batu bara / minerba hanya mampu mencapai nilai investasi sebesar 6,8 miliar dolar Amerika Serikat dari target sebesar 7,4 miliar dolar amerika serikat.
Investasi Mineral Dan Batu Bara
Investasi Mineral Dan Batu Bara

Bambang Gatot Ariyano, Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mengungkapkan bahwa tidak tercapainya target disebabkan oleh adanya perubahan rencana yang telah ditetapkan oleh perusahaan tambang terkait. Contohnya adalah adanya berbagai macam faktor seperti adanya perubahan rencana perusahaan.

Penyebab lainnya yang menyebabkan melesetnya target investasi minerba adalah adanya perusahaan yang masih belum memiliki IPPKH atau Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan. Karena belum adanya kepastian perpenjangan kontrak turut andil dalam gagalnya pencapaian target investasi mineral dan batu bara, karena pihak investor tentunya masih enggan untuk menanamkan modalnya di sektor mineral dan batu bara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar